--> Renyah dan Lezat Cumi Goreng Tepung Sajiku. Ternyata Ini Resep Praktisnya | IDEIDEKU

3 April 2020

Renyah dan Lezat Cumi Goreng Tepung Sajiku. Ternyata Ini Resep Praktisnya

| 3 April 2020

Cumi goreng tepung sajiku menjadi salah satu gorengan populer. Sebab, citra rasa cumi goreng tepung sangat lezat dan reyah apalagi digoreng sampai empuk alias tidak alot. Karena itu pula, cumi yang dilumuri dengan bumbu penyedap ini disukai banyak orang, mulai anak-anak sampai dengan orang dewasa.

Renyah dan Lezat Cumi Goreng Tepung Sajiku. Ternyata Ini Resep Praktisnya
Foto cumi goreng tepung sajiku

Cumi goreng tepung sajiku enak dan bergizi
Kalau Anda penikmat seafood, Anda sudah tepat sekali memilih cumi-cumi yang digoreng pakai tepung sajiku. Alasannya sederhana, rasanya enak dan gizi pun banyak. Ya benar, cumi-cumi salah satu jenis ikan laut yang mengandung gizi tinggi dan bagus sekali untuk dikonsumsi.
Sebetulnya, bukan saja cumi goreng tepung sajiku yang amat lezat. Masih banyak aneka olahan cumi lainnya juga sedap. Misalnya, cumi asam manis, tumis cumi, dan lainnya. Namun, dalam artikel ini kami hadirkan resep atau cara goreng cumi pakai tepung penyedap serbaguna, yaitu tepung sajiku.

Tepung Sajiku
Mengapa tepung sajiku amat cocok untuk resep cumi goreng tepung? Tepung sajiku ini sebenarnya tepung serbaguna yang bisa digunakan untuk menggoreng apa saja, seperti udang, ayam, ikan, sayuran, dan lainnya.

Renyah dan Lezat Cumi Goreng Tepung Sajiku. Ternyata Ini Resep Praktisnya
Tepung sajiku untuk goreng cumi

Tepung sajiku diracik dari rempah-rempah pilihan yang membuat rasa hasil gorengan sangat mantap, renyah atau crispy dan enak. Bahkan, aroma makanan yang digoreng dengan tepung sajiku sangat khas. Aromanya mampu bangkitkan rasa lapar dan sepertinya ingin segera menyatapnya.

Cara menggoreng cumi pakai tepung sajiku.
Nah, kalau Anda tertarik ingin tau cara mengoreng cumi-cumi dengan tepung sajiku, silakan simak resep cumi goreng tepung sajiku seperti di bawah ini.
Alat-alat :
Wajan
Spatula
Kompor
Piring atau wadah lainnya untuk menaruh tepung
Bahan-bahan :
Cumi-cumi ukuran relatif besar ½ kg
Tepung sajiku 3-5 sendok
Garam secukupnya
Jeruk nipis 1 buah
Lada putih (opsional) jika suka

Langkah-langkah menggoreng cumi dengan tepung sajiku atau tepung serbaguna
I. Menyiapkan cumi-cumi
  • Bersihkan cumi-cumi dengan air mengalir
  • Potong-potong cumi berbentuk cincin
  • Lumuri cumi dengan jeruk nipis dan tambah sedikit garam
  • Biarkan selama 5-10 menit biar garam meresap

II. Merebus cumi
  • Supaya cumi cepat empuk ketika digoreng, maka cumi direbus sebentar dalam air mendidih kira-kira 1 menit saja.
  • Biarkan dingin selama 10-15 menit

III. Membuat adonan tepung sajiku
  • Sediakan 2 piring atau wadah lainnya untuk membuat adonan tepung sajiku, adonan kering (A) dan adonan basah (A).
  • Taruh masing-masing 3 sendok makan tepung sajiku ke dalam piring tersebut
  • Tambahkan sedikit air pada salah satu bagian tepung untuk membuat adonan basah (B). Sedangkan satu bagian lagi tidak usah ditambah air (adonan kering).
  • Tambahkan sejumput garam pada adonan basah

IV. Menggoreng cumi
  • Nyalakan kompor
  • Tambahkan minyak secukupnya ke dalam wajan
  • Tunggu sampai minyak mendidih
  • Celupkan satu persatu cumi ke dalam adonan basah, kemudian lumuri dengan adonan tepung kering, kemudian celupkan lagi ke dalam adonan basah agar tepung tidak rontok ketika digoreng.
  • Goreng cumi yang telah dilumuri tepung sajiku sampai warna berubah menjadi kuning gelap atau kecokelatan.
  • Cumi goreng tepung sajiku siap dihidangkan.

Demikian langkah-langkah untuk membuat cumi goreng tepung sajiku yang lezat dan renyah. Cumi goreng ini bisa dimakan sebagai snak dan boleh juga dimakan bersama nasi.

Related Posts